Malam minggu malam yang panjang. Biasanya waktunya untuk sepasang kekasih bertemu. Tapi malam minggu kemarin aku jalan-jalan bareng keluargaku. Wisata kuliner lagi :D
Kali ini kami makan di warung makan Lesehan Putri, di jalan Siradj Salman . Sering lewat sini dan melihat warung makan ini lumayan rame, aku jadi pengen menjajal makanan yang ada disini.
Kali ini kami makan di warung makan Lesehan Putri, di jalan Siradj Salman . Sering lewat sini dan melihat warung makan ini lumayan rame, aku jadi pengen menjajal makanan yang ada disini.
Rasa
Bebek Bakar Plus Lalapannya |
Dipadu dengan Nasi |
Sayangnya, untuk keluargaku yang merasakan ayam kampungnya merasa daging ayamnya dimasak kurang lunak, sehingga masih agak keras ketika dimakan.
Nasinya juga agak dingin sementara ayam kampung dan bebek gorengnya panas sekali. Jadi kurang mantap gitu.
Pelayanan
Agak lama menunggu pesanan datang. Entah karena banyak orang yang memesan. Tapi tempatnya cukup enak. Disini kita bisa memilih duduk lesehan atau di kursi makan.
Harga
Untuk harga tergantung menu yang dipilih. Untuk menu bebek goreng dan ayam kampung goreng dihargai dua puluh dua ribu rupiah, belum termasuk minumnya. Sedangkan untuk menu nasi gorengnya, mulai dari harga sepuluh ribu rupiah. Tapi untuk harga makanan sudah ditulis di daftar menu sehingga kita bisa mengontrol berapa yang kita bayar.
Rating
Untuk nilai dari 1 sampai 10, aku memberi nilai 7,5 untuk Bebek Bakar Lesehan Putri. Selamat makan semua ^_^
Sella
♥ Love Food ♥
Tempatnya Disini Nih...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar